Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala (FP USK) melepas 167 lulusan periode November 2022-Januari 2023 dalam kegiatan Wisuda Lokal, Rabu, 8 Februari 2023 di Gedung Multi Purpose Room, Fakultas Pertanian USK, Kopelma Darussalam.
Dalam laporan yang dibacakan Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Yuliani Aisyah, S.TP., M.Si, lulusan tersebut terdiri dari Pascasarjana 2 orang, Sarjana 97 orang dan Diploma III 68 orang. Terdapat 5 orang lulusan yang berhasil meraih predikat cumlaude, masing-masing 1 orang Pascasarjana, 3 orang Sarjana dan 1 orang Diploma III.
Dekan Fakultas Pertanian USK, Prof. Dr. Ir. Samadi, M.Sc melalui amanat yang disampaikan menegaskan bahwa kemampuan akademik saja tidaklah cukup. Untuk sukses di dunia kerja atau dunia usaha diperlukan karakter yang kuat. “kejujuran, kedisiplinan, kerja keras dan mampu bekerjasama adalah kunci utama dalam meraih kesuksesan”, ujar Samadi.
Selain mengharapkan para lulusan dapat mendarmabaktikan keilmuan dan kepakarannya dengan baik di masyarakat, Samadi juga berpesan agar para lulusan tidak memutuskan komunikasi dengan pihak kampus. Menurut Samadi, pihaknya akan senantiasa memantau informasi terkait perkembangan para lulusannya. “WAG yang sudah dibentuk harap tidak ada yang keluar”, pinta Samadi.
“Ini penting karena kerjasama dari alumni sangat mempengaruhi peringkat akreditasi kampus itu sendiri”, ungkapnya. Samadi menyampaikan apresiasi kepada seluruh lulusan atas pencapaiannya sebagai lulusan dengan predikat pujian, sangat memuaskan dan memuaskan serta terimakasih kepada para orang tua yang telah mempercayai fakultas pertanian sebagai sarana untuk menata masa depan putra-putrinya.
Turut hadir dalam prosesi wisuda lokal tersebut Wakil Dekan Bidang Sumberdaya dan Keuangan, Dr. Ir. Sofyan, M.Agric.Sc, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kemitraan, Dr. Muhammad Yasar, S.TP., M.Sc, para Ketua Jurusan/Program Studi dan Orang Tua Lulusan Cumlaude.
Dokumentasi Wisuda Lokal Fakultas Pertanian USK Periode November 2022 s.d Januari 2023
https://drive.google.com/drive/folders/18h7XT7ngM9pN9JV930A4wxWAQ6Tdh9bG?usp=share_link