Dosen Fakultas Pertanian, Universitas Syiah Kuala (FP USK) menggelar kegiatan sosialisasi smart farming dan Pelatihan Ketahanan Pangan di Gampong Kopelma Darussalam. Kegiatan yang berlangsung di Kantor Keuchik dan Rumah Hidroponik (Runik) gampong tersebut berlangsung, Rabu (22/09/2022).
Smart farming yang dilakukan pada Rumah Hidroponik (Green House) yang dapat dikendalikan secara otomatis guna untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan meningkat pendapatan juga akan memenuhi ketersediaan kebutuhan sayuran segar tanpa pestisida
Tim Dosen USK tersebut terdiri-dari: Dr. Ir. Purwana Satriyo, S.TP., MT, IPM, Dr. Ir. Dzarnisa, M.Si, Dr. Zahratul Idami, SH., M.Hum, Ir. Tjut Chamzurni, MP., Dr. Muhammad Yasar, S.TP., M.Sc, Ir. Munawar Khalil, MS., Dr. Ir. Cut Nur Ichsan, MP dan Ir. Nurhayati, MP.
Kegiatan ini dibuka oleh Kadis DPMG Banda Aceh bapak M. Syaifuddin Ambia mewakili Bapak PJ.Walikota Banda Aceh dan dihadiri oleh Camat Syiah Kuala, Geucik Kopelma Darussalam, Imum Mukim, Imum Gampong, Imum Dusun, ketua dan anggota tuha Peut, anggota PKK , Ulee jurong, Tokoh masyarakat dan masyakat mewakili 5 ulee jurong sejumlah 30 peserta dan tamu undangan lainnya.
Menurut Ketua Pelaksana, Dr. Ir. Purwana Satriyo, S.TP., MT., IPM, kegiatan ini bertujuan untuk memanfaatkan perkarangan rumah pada lahan sempit bercocok tanam secara berhidroponik. Juga pemberdayaan masyarakat untuk ketahanan pangan secara berkelanjutan. Masyarakat dapat berkonsumsi sayuran sehat kapan pun, sehingga asupan sayuran sehat terpenuhi.
Dalam sambutannya Kadis DPMG Banda Aceh, M. Syaifuddin Ambia menyebutkan Ketahanan pangan diharapkan menjadi salah satu solusi untuk menurunkan inflasi. Hidroponik merupakan salah satu inovasi dalam mewujudkan ketahanan pangan masyarakat.
Keuchik Kopelma Darussalam, Ir. H. Eddy mengaku bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warganya karena itu beliau berharap kegiatan seperti ini dapat terus berkelanjutan agar sayuran segar tanpa pestisida terpenuhi di gampong kopelma darusalam .